SEORANG MARTIR SORE

Madah

Allah mahkota mulia
Bagi pahlawan yang jaya
Kami memuji martir-Mu
Sambil mohon doa restu.

Ia menumpahkan darah
Rela mati dengan tabah
Tetap teguh dalam iman
Tanpa dapat digoncangkan.

Berkat doa pahlawan-Mu
Ya Allah Yang Mahatahu
Ampunilah dosa kami
Meski yang besar sekali.

Dipuji dimuliakanlah
Allah Bapa mahamurah
Bersama Putra dan Roh-Nya
Sepanjang segala masa.
Amin.

Martir perawan:

Ya Yesus Tuhan putra santa perawan
Yang dilahirkan sangat mentakjubkan
Kami bernyanyi dan memperingati
Perawan suci.

Perawan ini yang kami hormati
Martir sejati yang berhati murni
Walaupun lemah namun tetap tabah
Pantang menyerah.

Mati tak gentar diancam tak mundur
Meski dikejar semangat tak luntur
Sungguh pahlawan mati demi iman
Kepada Tuhan.

Berkat doanya ya Allah pencipta
Diampunilah kami yang berdosa
Agar supaya kami bahagia
Senantiasa.
Amin.

Pendarasan Mazmur dari lingkaran empat pekan

Bacaan Singkat (1Ptr 4 : 13-14)

Saudara-saudara, sebenarnya kamu harus bersuka hati, bila turut memikul sebagian dari penderitaan Kristus,
sebab dengan demikian kamupun akan turut bersukacita, bila Kristus akan tampak dalam kemuliaan-Nya.
Alangkah bahagia kamu, kalau dicaci maki karena menjadi pengikut Kristus;
sebab dengan demikian Roh kemuliaan, yaitu Roh Allah, ada padamu.

Lagu Singkat

P: Engkau menguji kami, ya Tuhan,* Untuk menyucikan kami.
U: Engkau…
P: Engkau menguji kami seperti perak dengan api.
U: Untuk menyucikan kami.
P: Kemuliaan…
U: Engkau…

Antifon Kidung
Para suci berbahagia dalam kerajaan surga dan beristirahat dalam damai untuk selama-lamanya.

Kidung Maria (Luk 1 : 46-55)

Aku mengagungkan Tuhan,*
hatiku bersukaria karena Allah, penyelamatku.

Sebab Ia memperhatikan daku,*
hamba-Nya yang hina ini.

Mulai sekarang aku disebut: yang bahagia,*
oleh sekalian bangsa.

Sebab perbuatan besar dikerjakan bagiku oleh Yang Mahakuasa,*
kuduslah nama-Nya.

Kasih sayang-Nya turun-temurun,*
kepada orang yang takwa.

Perkasalah perbuatan tangan-Nya,*
dicerai-beraikan-Nya orang yang angkuh hatinya

Orang yang berkuasa diturunkan-Nya dari takhta,*
yang hina-dina diangkatnya.

Orang lapar dikenyangkan-Nya dengan kebaikan,*
orang kaya diusir-Nya pergi dengan tangan kosong

Menurut janji-Nya kepada leluhur kita,*
Allah telah menolong Israel, hamba-Nya.

Demi kasih sayang-Nya kepada Abraham serta keturunannya,*
untuk selama-lamanya.

Antifon Kidung
Para suci berbahagia dalam kerajaan surga dan beristirahat dalam damai untuk selama-lamanya.

Doa Permohonan

Raja para martir sudah mempersembahkan diri dalam perjamuan malam terakhir dan menyerahkan hidup-Nya di salib. Marilah kita mengucap syukur kepada-Nya dengan berkata:

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

P: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan, sebab Engkau telah mengasihi kami sampai akhir. Engkaulah penyelamat kami, Engkaulah sumber kekuatan dan teladan bagi setiap martir.

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

P: Engkau memanggil semua orang berdosa yang bertobat, kepada kehidupan abadi.

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

P: Hari ini kami mempersembahkan darah perjanjian baru yang Kaucurahkan demi pengampunan dosa.

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

P: Berkat rahmat-Mu kami tetap bertekun dalam iman sampai pada hari ini.

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

P: Kami percaya bahwa arwah orang beriman Kauterima dalam kemuliaan-Mu.

U: Kami memuliakan Dikau, ya Tuhan.

Bapa Kami

Doa Penutup

Allah Yang Mahakuasa dan Maharahim, dengan pertolongan-Mu martir santo… telah mampu mengatasi siksa dan derita.
Pada peringatan kemenangannya kami memohon perlindungan-Mu.
Semoga kami tidak pernah dikalahkan oleh serangan musuh.
Demi Yesus Kristus, Puteramu dan pengantara kami, yang hidup…

Atau:
Allah yang kekal dan kuasa, berkat kurnia-Mu, santo… mampu berjuang untuk kebenaran, bahkan sampai mengalami kematian.
Semoga karena teladan dan doanya kami bertahan menghadapi segala tantangan demi cinta kasih akan Dikau.
Kiranya kami sekuat tenaga bergegas kepada-Mu, satu-satunya sumber cinta kasih.
Demi Yesus Kristus, Puteramu dan pengantara kami, yang hidup…

Martir perawan:
Ya Allah, peringatan santa… menggembirakan hati kami sekarang. Sudilah membantu kami berkat jasanya, supaya kami disinari oleh teladan kemurnian dan keberaniannya. Demi Yesus Kristus, Puteramu dan pengantara kami, yang hidup…

Martir wanita:
Ya Allah, berkat kerahiman-Mu nyatalah kekuatan dalam kelemahan. Santa… Kaukuatkan sehingga menang, dan kemuliaannya kami kenangkan. Semoga ia tetap mendoakan kami, agar kamipun menang karena rahmat-Mu. Demi Yesus Kristus, Puteramu dan pengantara kami, yang hidup…